Sabtu, 13 Januari 2018

Cegah Anemia Pada Remaja Putri, Pondok Pesantren Al Bara'ah Krowerian Dikunjungi Tenaga Kesehatan


Foto: Niko Kopong Lamaryan
Dalam rangka mencegah penyakit anemia pada remaja putri (rematri), pondok pesantren Al Bara'ah Duwanur khususnya unit Madrasah Tsanawiyah dikunjungi oleh tenaga kesehatan dari puskesmas Waiwadan. Kunjungan pada Sabtu, (13/01) ini dilakukan untuk sosialisasi sekaligus pencanangan remaja putri anti anemia di lembaga tersebut.
Turut hadir pada saat itu Camat Adonara Barat Yohanes Djong, Kepala Puskesmas Waiwadan Niko Kopong Lamaryan, tenaga kesehatan, aparat desa, tenaga pendidik dan semua siswi.

Selain sosialisasi dan pencanangan rematri anti anemia, para remaja putri pun menerima tablet tambah darah (TTD) untuk mencegah anemia. Adapun tablet ini disalurkan dari Dinkes Flotim untuk para remaja putri. (Teks: Niko Kopong Lamaryan, Edit: Simpet)


Foto: Niko Kopong Lamaryan


Foto: Niko Kopong Lamaryan


Foto: Niko Kopong Lamaryan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar